Wednesday, January 31, 2018

Motivasi

Jika kamu menerima dirimu apa adanya..dunia akan menerimamu.
Hidup ini adalah ujian dan rintangan..tapi menyerah bukanlah pilihan.
Kegagalan bukanlah pilihan..tapi kegagalan adalah pilihan, krn jika kamu gagal.
Nikmatilah setiap hembusan nafas, nikmatilah hidup.
Jangan mati sebelum hari kematianmu..
Kebahagiaan sejati terletak pada syukur..
Bersyukur dan hiduplah dan nikmati hidupmu..

Saturday, January 27, 2018

Tasbih, Tahmid, Tabir

Setiap selesai shalat kita disunahkan berzikir. Salah satu amalan yang biasa kita lakukan adalah dengan _*membaca tasbih, tahmid dan takbir, masing-masing tiga puluh tiga kali.*_

Nabi SAW bersabda, "Barangsiapa bertasbih sebanyak tiga puluh tiga kali, bertakbir tiga puluh tiga kali, dan bertahmid tiga puluh tiga kali, kemudian mengucapkan: Laa ilaaha illa Allah wahdahu laa syarikalah lahul mulku wa lahul hamdu wa huwa ’ala kulli sya’in qadir, setiap selesai shalat, maka akan diampuni dosanya meski sebanyak buih di lautan.”(HR Imam Ahmad, Darimi, Malik)

Tasbih berarti mensucikan Allah dari sifat-sifat makhluk-Nya. Sementara tahmid yaitu memuji Allah, Tuhan semesta alam. Dan takbir adalah mengagungkan kebesaran Allah SWT. Allah berfirman dalam al-Quran: ”Hai orang-orang yang beriman! berzikirlah (mengingat) kepada Allah dengan zikir yang sebanyak-banyaknya. Dan bertasbihlah kepada-Nya pada waktu pagi dan petang.” (al-Ahzaab: 41-42).

Tasbih: SubhanAllah= Maha suci Allah.

Tahmid: Alhamdulillah= Segala puji bagi Allah

Takbir: Allahu Akbar= Allah Maha Besar

Tahlil: Laa illaaha illalloh= Tidak tuhan selain Allah

Istiqfar: Astaqfirullahal adzim= Aku mohon ampun kepada Allah yang maha agung.

Sholat tahajud


*Niat Untuk Sholat Tahajud*

Niat menjalankan sholat Tahajud sebenarnya cukup pendek sehingga dapat diingat dengan mudah.

Niat tersebut dalam bahasa latin adalah _*Ushollii sunnatat tahajjudi rak’ataini lillaahi ta’aalaa.*_

Artinya yaitu:  _“Aku (berniat) shalat tahajud 2 rakaat karena Allah Ta’ala”._

*Doa Setelah Shalat Tahajud*

اَللهُمَّ لَكَ الْحَمْدُ اَنْتَ قَيِّمُ السَّمَوَاتِ وَاْلاَرْضِ وَمَنْ فِيْهِنَّ. وَلَكَ الْحَمْدُ اَنْتَ مَالِكُ السَّمَوَاتِ واْلاَرْضِ وَمَنْ فِيْهِنَّ. وَلَكَ الْحَمْدُ اَنْتَ نُوْرُ السَّمَوَاتِ وَاْلاَرْضِ وَمَنْ فِيْهِنَّ. وَلَكَ الْحَمْدُ اَنْتَ الْحَقُّ وَوَعْدُكَ الْحَقُّ وَلِقَاءُكَ حَقٌّ وَقَوْلُكَ حَقٌّ وَالْجَنَّةُ حَقٌّ وَالنَّارُ حَقٌّ وَالنَّبِيُّوْنَ حَقٌّ مُحَمَّدٌ صَلَّى اللهُ عَلَيْهِ وَسَلَّمَ حَقٌّ وَالسَّاعَةُ حَقٌّ. اَللهُمَّ لَكَ اَسْلَمْتُ وَبِكَ اَمَنْتُ وَعَلَيْكَ تَوَكَّلْتُ وَاِلَيْكَ اَنَبْتُ وَبِكَ خَاصَمْتُ وَاِلَيْكَ حَاكَمْتُ فَاغْفِرْلِيْ مَاقَدَّمْتُ وَمَا اَخَّرْتُ وَمَا اَسْرَرْتُ وَمَا اَعْلَنْتُ وَمَا اَنْتَ اَعْلَمُ بِهِ مِنِّيْ. اَنْتَ الْمُقَدِّمُ وَاَنْتَ الْمُؤَخِّرُ لاَاِلَهَ اِلاَّ اَنْتَ. وَلاَ حَوْلَ وَلاَ قُوَّةَ اِلاَّ بِاللهِ 

_ALLAAHUMMA LAKAL HAMDU ANTA QAYYIMUS SAMAA WAATI WAL ARDHI WA MAN FIIHINNA. WA LAKAL HAMDU ANTA MALIKUS SAMAA WAATI WAL ARDHI WA MAN FIIHINNA. WA LAKAL HAMDU ANTA NUURUS SAMAAWAATI WAL ARDHI WA MAN FIIHINNA. WA LAKAL HAMDU ANTAL HAQQU, WA WA’DUKAL HAQQU, WA LIQAA’UKA HAQQUN, WA QAULUKA HAQQUN, WAL JANNATU HAQQUN, WANNAARU HAQQUN, WANNABIYYUUNA HAQQUN, WA MUHAMMADUN SHALLALLAAHU ‘ALAIHI WASALLAMA HAQQUN WASSAA’ATU HAQQUN. ALLAAHUMMA LAKA ASLAMTU, WA BIKA AAMANTU, WA ‘ALAIKA TAWAKKALTU, WA ILAIKA ANABTU, WA BIKA KHAASHAMTU, WA ILAIKA HAAKAMTU, FAGHFIRLII MAA QADDAMTU, WA MAA AKH-KHARTU, WA MAA ASRARTU, WA MAA A’LANTU, WA MAA ANTA A’LAMU BIHIMINNII. ANTAL MUQADDIMU, WA ANTAL MU’AKHKHIRU, LAA ILAAHA ILLAA ANTA, WA LAA HAULA WA LAA QUWWATA ILLAA BILLAAH_

 Artinya :

“Wahai Allah! Milik-Mu lah segala puji. Engkaulah penegak dan pengurus langit dan bumi serta makhluk yang ada di dalamnya. Milik-Mu lah segala puji. Engkaulah penguasa (raja) langit dan bumi serta makhluk yang ada di dalamnya. Milik-Mu lah segala puji. Engkaulah cahaya langit dan bumi serta makhluk yang ada di dalamnya. Milik-Mu lah segala puji. Engkaulah Yang Hak (benar),janji-Mu lah yang benar, pertemuan dengan-Mu adalah benar, perkataan-Mu benar, surga itu benar (ada), neraka itu benar (ada), para nabi itu benar, Nabi Muhammad saw itu benar, dan hari kiamat itu benar(ada). Wahai Allah! Hanya kepada-Mu lah aku berserah diri, hanya kepada-Mu lah aku beriman, hanya kepada-Mu lah aku bertawakkal hanya kepada-Mu lah aku kembali, hanya dehgan-Mu lah kuhadapi musuhku, dan hanya kepada-Mu lah aku berhukum. Oleh karena itu ampunilah segala dosaku, yang telah kulakukan dan yang (mungkin) akan kulakukan, yang kurahasiakan dan yang kulakukan secara terang-terangan, dan dosa-dosa lainnya yang Engkau lebih mengetahuinya daripada aku. Engkaulah Yang Maha Terdahulu dan Engkaulah Yang Maha Terakhir. tak ada Tuhan selain Engkau, dan tak ada daya upaya dan kekuatan kecuali dengan pertolongan Allah.”

Semoga bermanfaat.


Friday, January 26, 2018

Subhanallah, masyaAllah, alhamdulillah

*Ucapan Yang Sering Kita Jumpai*

*SubhanAllah*

Kata "SubhanAllah" diucapkan saat mendengar atau melihat hal buruk/jelek, ucapkan "Subhanallah" sebagai penegasan bahwa Allah Mahasuci dari keburukan tersebut. Dalam Al-Quran, ungkapan SubhanAllah digunakan dalam menyucikan Allah dari hal yang tak pantas (hal buruk).

*Masya Allah*

Kata "MasyaAllah" diucapkan bila seseorang melihat hal yang baik dan indah. Ekspresi penghargaan sekaligus pengingat bahwa semua itu bisa terjadi hanya karena kehendak-Nya.

*Alhamdulillah*

Tahmid (Arab: تهمد Taḥmudu) adalah istilah untuk frasa Arab *Alḥamdulillāh* (الحمد لله) yang berarti "Pujian itu hanya untuk Allah", merupakan ungkapan atas *rasa syukur* seorang muslim atas karunia Allah.

*Insyaa Allah*

Secara harfiah, kalimat insya Allah bermakna *“jika Allah menghendaki”*. Ucapan ini melambangkan kesadaran hamba akan hakikat dirinya yang serba kekurangan ...

Jelaslah, ucapan insya Allah sama sekali bukan alat untuk melepaskan tanggung jawab atau alasan untuk tidak menepati janji. 

Ucapan duka cita

إنا لله وإنا إليه راجعون

Kami berbelasungkawa yg sedalam2nya atas wafatnya bapak ......

اَللهُمَّ اغْفِرْلَهُ وَارْحَمْهُ وَعَافِهِ وَاعْفُ عَنْهُ وَاَكْرِمْ نُزُلَهُ

Ila Ruhi Bapak ......
ألفَاتِحَة أعوذُ بِاللهِ منَ الشَّيطاَنِ الرّجيم★
بِسْمِ اللَّهِ الرَّحْمَنِ الرَّحِيمِ (1) الْحَمْدُ لِلَّهِ رَبِّ الْعَالَمِينَ (2) الرَّحْمَنِ الرَّحِيمِ (3) مَالِكِ يَوْمِ الدِّينِ (4) إِيَّاكَ نَعْبُدُ وَإِيَّاكَ نَسْتَعِينُ (5) اهْدِنَا الصِّرَاطَ الْمُسْتَقِيمَ (6) صِرَاطَ الَّذِينَ أَنْعَمْتَ عَلَيْهِمْ غَيْرِ الْمَغْضُوبِ عَلَيْهِمْ وَلَا الضَّالِّينَ (7)

Kami berdoa, semoga amal ibadah Almarhum diterima disisi Allah swt. diluangkan dijembarkan diterangkan kuburnya. Mendapat magfiroh dari Allah swt.
أَمِِيْن يَا رَبَّ العَالَمِيَ*

(Sudjendro)

Ucapan ibadah umroh/haji

, Kepada yth
..............
..............
Selamat menunaikan ibadah umroh. Semoga perjalanan menuju tanah suci, senantiasa dilimpahkan kemudahan oleh Allah, mendapatkan ibadah yang sempurna dan maqbul. Aamiin Yaa Rabbal Alamiin.
=========

Selamat menunaikan ibadah umroh. Semoga menjadi umroh yg mabrur dan diterima oleh Allah swt. Aamiin YRA.

Ucapan semoga cepat sembuh

*Penggunaan Kata ‘Syafakillah’ Sesuai Tata Bahasa*

1. شفاك الله (Syafakallah) 
Semoga Allah memberikan kesembuhan kepadamu (laki-laki).

2. شفاك الله (Syafakillah) 
Semoga Allah memberikan kesembuhan kepadamu (perempuan).

3. شفاكم الله (Syafakumullah) 
Semoga Allah memberikan kesembuhan kepada kalian (laki-laki).

4. شفاه الله (Syafahullah) 
Semoga Allah memberikan kesembuhan kepadanya (laki-laki).

5. شفاها الله (Syafahallah) 
Semoga Allah memberikan kesembuhan kepadanya (perempuan).

6. شفاهم الله (Syafahumullah) 
Semoga Allah memberikan kesembuhan kepada mereka (laki-laki).

7. شفاهن الله (Syafahunnallah) Semoga Allah memberikan kesembuhan kepada mereka (perempuan).

Ucapan Ultah

Buat mbak/mas ...
*Yaumul Milad....
_Barokallah fii umriik,_
_Barokallah fii rizqi,_
_Barokallah fii duniya hasanah wa fil akhirotu hasanah wa qinna azabbannar_.

*Aamiin Yaa Robbal 'Alamiin*..

========

Barakallahu fii umrik yaa…
Semoga Allah SWT selalu memberikan kemudahan dalam segala urusan dunia maupun urusan akhirat.

Ucapan bela sungkawa

Ucapan Bela Sungkawa

Laki:

إِنَّا لِلَّهِ وَإِنَّا إِلَيْهِ رَاجِعُوْنَ 
_Inna lillahi wa inna ilaihi roji'un. Allahummaghfirlahu warhamhu wa 'aafihi wa fu'anhu...semoga akhir yg husnul khotimah..._

Perempuan:

إِنَّا لِلَّهِ وَإِنَّا إِلَيْهِ رَاجِعُوْنَ 
_Inna lillahi wa inna ilaihi roji'un. Allahummaghfirlaha warhamha wa 'aafiha wa fu'anha...semoga akhir yg husnul khotimah..._

Thursday, January 25, 2018

Banyak harta dan anak bukan ukuran kebaikan

Ali bin Abi Thalib radhiallahu anhu berkata:

"Kebaikan itu bukan dengan banyaknya harta dan anak-anakmu, akan tetapi kebaikan itu adalah dengan banyaknya amal shalihmu, dan besarnya kemurahan hatimu, dan engkau bersegera dalam beribadah kepada Rabbmu, lalu jika telah berbuat baik maka engkau memuji Allah SWT, jika berbuat keburukan engkau memohon ampun kepada Allah SWT.

Sabar dan Sholat


Allah SWT berfirman:

يٰٓاَيُّهَا الَّذِيْنَ اٰمَنُوا اسْتَعِيْنُوْا بِالصَّبْرِ وَالصَّلٰوةِ  ۗ  اِنَّ اللّٰهَ مَعَ الصّٰبِرِيْنَ

"Wahai orang-orang yang beriman! Mohonlah pertolongan (kepada Allah) dengan sabar dan sholat. Sungguh, Allah beserta orang-orang yang sabar."
(QS. Al-Baqarah 2: Ayat 153)

MENGAPA SABAR DAN SHOLAT SEBAGAI PENOLONG???

Kata SABAR lebih dari seratus kali disebut didalam AL-Qur'an.
Hal ini menunjukan betapa pentingnya makna sabar.
Karena sabar merupakan poros, sekaligus inti dan asas segala macam keMuliaan Akhlak.
Jika ditelusuri lebih lanjut ternyata hakekat seluruh Akhlak Mulia, sabar selalu menjadi asas atau landasan nya.

MISALNYA:

*Iffah* (menjaga kesucian diri),
adalah merupakan bentuk kesabaran dalam menahan diri dari memperturutkan Syahwat.

*Syukur*, adalah bentuk kesabaran untuk tidak mengingkari Nikmat dari Allah SWT.

*Qana'ah* (merasa cukup dengan apa yang ada), adalah sabar menahan diri dari angan-angan dan keserakahan.

*Hilm* (lemah lembut), adalah kesabaran dalam mengendalikan Amarah.

*Pemaaf*, adalah sabar untuk tidak membalas dendam.

Demikian pula keutamaan Akhlak lain nya, semuanya bersumbu pada kesabaran.

Orang yang sholat nya baik dalam hidupnya akan dipenuhi sifat sabar yang tercermin dalam tingginya Akhlak dalam kehidupan sehari-hari..
Maka karena itulah Rosulallah, para sahabat dan orang-orang shaleh menjadikan sholat sebagai istirahat, sarana pelajaran, media pembangkit energi, sumber kekuatan, dan pemadu untuk meraih kemenangan..

Ketika mendapat Rizki melimpah, sholat-lah ungkapan kesyukuran nya.
Ketika beban hidup makin berat, maka sholat-lah yang meringankan nya.

Mari kita berusaha menegakkan sholat dan mewarnai kehidupan kita penuh kesabaran, agar pintu pertolongan senantiasa terbuka lebar untuk kita... Aamiin...!
Semoga bermanfaat...

Wednesday, January 24, 2018

Respon Ustadz

Assalamu'alaikum w w.  Mas ustadz Jendro,  sugeng enjang matur nuwun wejanganipun mugi ndadosna lampah kulo tawadu', ihlas,  sabar,  lan tansah syukur dateng Gusti Allah🙏

Wa'alaikumusalam wr wb
Mbak Muji mbok mboten mawi sebutan ustadz nggih, amargi meniko kanggé kula  *awrat sanget sangganipun.*  Isi tulisan ingkang sering kula aturaken wonten WAG puniko sanès wejangan koq ananging langkung pas *kita saling mengingatkan*  kados déné  ingkang dipun ngendikaaken gusti Allah wonten ing Al Quran Surat Al 'Asr ayat 1 - 3 :

وَالْعَصْرِ

اِنَّ الْاِنْسَانَ لَفِيْ خُسْرٍ

اِلَّا الَّذِيْنَ اٰمَنُوْا وَ عَمِلُوا الصّٰلِحٰتِ وَتَوَاصَوْا بِالْحَقِّ    ۙ  وَتَوَاصَوْا بِالصَّبْرِ

_"Demi masa. Sungguh, manusia berada dalam kerugian,
kecuali orang-orang yang beriman dan mengerjakan kebajikan serta saling menasihati untuk kebenaran dan saling menasihati untuk kesabaran."_

Kulo remen tulisan2 sejenis meniko mboten langkung supados kula piyambak saget  nambah wawasan agami ingkang kula lampahi. Ing pangajab saget ningkataken iman lan takwa kulo dumateng Gusti Allah.

Mekaten atur kula. Kalo yg saya sampaikan di WAG ini benar, maka kebenaran itu datang dari Allah. Karena Allah maha benar. Kalau yg saya sampaikan itu salah, maka kesalahan itu semata mata adalah kebodohan saya . Oleh karena itu saya mohon maaf kepada man teman semua. Dan saya minta ampun kpd Allah swt.

Selamat pagi, selamat beraktivitas dan salam sehat selalu. Suwun.

Tuesday, January 23, 2018

Teman SMA YG TELAH WAFAT

Minangka pamundutipun kangmas Kartono, meniko daftar kanca2 ingkang sampun katimbalan sowan wonten ing ngarsanipun Gusti Allah swt. Innalillahi wa innaillahi roji'un. Mugi kanca2 kita ingkang wonten daftar meniko husnul khatimah. Aamiin Yaa Rabbal'Aalamiin :

1. Andi Wisnubarata

2. Sugito

3. Harmain Noor

4. Noor Fuad

5. Kuskareliharto

6. Ahmad Prabowo

7. Sudarmanta (STW)

8. Widodo Rahayu

9. Sigit Bukhori

10. Rusmiyati

11. Sigit Wuryanto

12. Komarul Widowati

13. Mumuk Siti Mujinah

14. Tri Astuti

15. Aminul Syarifudin

16.Teguh Wiyono

17. Suryono Herwanto

18. Ibnu Darmawan

19. Koko Subagyo

20. Suryawati Karseno😰

21. Najib

22. Gus Bowo

23. Tarmuji

24. Kismo Satmoro

25. Eddy Suranto

26. Suparmadi

27. Purnomo (Mangkuyudan)

28. Suhardi (Imogiri)

29. Heru Sutoto 

30. Tri nursasi

31.  Edi Purwanto(Minggiran)

32. Bambang Isdiyanto

33. *Hardono*

34. Suharyanto(Klepu, Kutoarjo)

Mangga dipun cèk menapa sampun wonten tambahan?

🙏🙏🙏🙏🙏

Monday, January 22, 2018

LGBT

*Zulhasan dan _Pat Gulipat_ Pasal LGBT*

Oleh : Hersubeno Arief

Pernyataan Ketua Umum Partai Amanat Nasional (PAN) Zulkifli  Hasan soal adanya lima fraksi di DPR RI  mendukung gerakan Lesbian, Gay, Bisexual, dan Transgender (LGBT) bikin heboh. Muncul pro kontra yang sangat keras.

Banyak yang kebakaran jenggot. Ada yang menuduh Zulhasan menyebar sensasi, kabar bohong (hoax), sembrono,  bahkan ada yang berencana membawa kasus tersebut ke Mahkamah Kehormatan Dewan (MKD) DPR RI.

Namanya juga pro kontra, yang mendukung juga tak kurang pula banyaknya. Pernyataan Zulhasan dipandang sebagai  peringatan serius bahwa gerakan LGBT sudah mulai memasuki fase akhir perjuangan panjang menuju  legalisasi, yakni  melalui proses legislasi di DPR. Praktik LGBT  dijamin undang-undang.

Alih-alih para pelaku LGBT dipidanakan, siapapun yang menentang, bisa dihukum. Mau nangis gulung-gulung sambil garuk-garuk tanah, bila itu sudah terjadi, semuanya sudah terlambat.

Lepas apakah wartawan salah kutip, atau ada yang menyebut “keselip” lidah, sebagai Ketua MPR, Zulhasan pasti punya informasi yang tidak banyak diketahui oleh kalangan awam. Dia tampaknya “sengaja” membuka wacana ini agar publik sadar ada bahaya besar yang sedang mengancam bangsa ini.

Sikap Zulhasan soal LGBT sangat konsisten. Dalam _roadshow_ keliling Indonesia,  dia selalu mengingatkan bahaya LGBT.

PAN sangat  tegas menolak LGBT. Ketua DPW PAN DKI Eko Hendro Purnomo, atau lebih dikenal sebagai Eko Patrio malah sudah mengambil sikap tegas menolak masuknya pelaku LGBT dalam pencalonan anggota dewan.

Dengan mengangkat isu ini ke permukaan, Zulhasan tampaknya ingin agar publik  peduli, ikut mengawal proses pembahasan Rancangan Undang-Undang (RUU)  Hukum Pidana yang kini sedang di bahas di DPR. Dalam RUU tersebut pasal  LGBT masuk dalam pembahasan.

Proses legislasi/pengesahan undang-undang di DPR selama ini terbukti sangat rawan penyelundupan maupun penghilangan pasal. Publik barangkali sudah lupa pada tahun 2010 ada beberapa orang anggota DPR yang menjadi tersangka dalam kasus penghilangan ayat soal rokok dalam Pasal 113 UU Kesehatan.

Ayat  tersebut tiba-tiba hilang  ketika UU yang telah disahkan DPR tersebut akan dimasukkan ke Lembaran Negara. Sekretariat Negara dan DPR saat itu beralasan ada kesalahan teknis. Namun para aktivis anti rokok menduga ada tangan-tangan kotor industri rokok yang bermain. Mereka main mata dengan sejumlah anggota DPR.  Media menyebutnya saat itu sebagai “skandal korupsi ayat rokok.”

Kecurigaan adanya pihak tertentu yang mencoba bermain dalam proses legislasi di DPR, bukanlah hoax.

Wakil Ketua Badan Legislasi DPR Firman Subagyo mengakui banyak NGO dan aktivis LGBT dari dalam dan luar negeri  melakukan lobi bahkan tekanan, agar masalah tersebut segera masuk dalam pembahasan undang-undang.  Apalagi pasca keputusan Mahkamah Konstitusi (MK) yang menolak  mengkriminalkan praktik kumpul kebo dan LGBT. MK melempar persoalan tersebut ke DPR.

Dalam draft awal RUU KUHP  dirumuskan bahwa praktik LGBT bisa dipidana bila dilakukan di bawah usia 18 tahun.  Artinya secara hukum,  praktik tersebut  legal bagi mereka yang berusia di atas 18 tahun. 

Tim perumus RUU juga menyepakati bahwa praktik LGBT  dapat dipidana, apabila dilakukan secara terbuka. Sementara yang dilakukan secara klandestin (tertutup) tidak bisa dipidana. Tentu menjadi pertanyaan apakah dengan begitu pesta sex para LGBT yang belakangan marak di berbagai kota, tidak bisa dipidana? Sebab dilakukan di ruang tertutup.

*Empat  tahapan menuju legalisasi*

Banyak kalangan yang selama ini tidak begitu menyadari bahwa kampanye LGBT merupakan gerakan global yang sangat terencana.

Indonesia bersama beberapa negara menjadi sasaran utama. Gerakan tersebut bahkan didukung oleh PBB.

Seperti halnya kampanye sebuah produk, kampanye pemasarannya digarap sangat serius.

*Tahap pertama berupa _awareness_*. Sebuah tahapan yang dimaksudkan untuk membangun kesadaran publik. Ada organisasi besar yang dibentuk, dan ada dana besar pula yang digelontorkan.

PBB melalui Komisi Tinggi Hak Asasi Manusia (OHCHR) pada bulan Juli 2013 meluncurkan sebuah program yang diberi nama UN Free & Equal. Sebuah program global yang mengkampanyekan dan mempromosikan persamaan hak dan perlakuan yang adil terhadap pelaku LGBT (https://www.unfe.org).

Sejumlah publik figur terutama dari dunia hiburan di berbagai dunia dilibatkan dalam kampanye ini. Di Indonesia, sejumlah akademisi, penulis, dan publik figur juga terlihat secara massif  mengkampanyekan gerakan LGBT, namun mereka melakukan secara halus, sedikit terselubung dengan cover HAM.

Penyadaran yang mereka bangun dengan mencoba menyajikan fakta seputar LGBT hanyalah mitos. Misalnya LGBT bukanlah penyakit, tapi lebih kepada kelainan gen. LGBT bukan penyakit menular, hal itu telah dibuktikan oleh asosiasi psikolog, psikiatri, maupun klinis.

Karena itu kelainan gen, maka hendaknya kita bisa toleransi, seperti halnya kita bisa bertoleransi kepada umat yang beragama lain. Masih banyak argumentasi lain yang kesannya didukung oleh riset oleh berbagai lembaga kredibel. Mereka tidak menyajikan fakta bahwa lembaga lain yang juga tak kalah kredibelnya menyatakan hal sebaliknya.

Agar program tersebut dapat berjalan sukses digelontorkan dana sebesar USD 8 juta melalui lembaga United Nation Development Pragramme (UNDP). Dana tersebut ditujukan untuk mendukung komunitas LGBT di Indonesia, China, Filipina dan Thailand. 

Program itu, seperti diakui dalam situs resmi  UNDP, berlangsung dari Desember 2014 hingga September 2017. Proyek dukungan LGBT ini juga dimaksudkan untuk meningkatkan kemampuan organisasi-organisasi LGBT di Indonesia untuk secara efektif memobilisasi, menyokong, dan berkontribusi dalam dialog-dialog kebijakan dan aktivitas pemberdayaan komunitas LGBT.

Selain berbagai program tersebut, kampanye LGBT didukung dengan kampanye melalui budaya dan gaya hidup. Mereka bahkan menyasar anak-anak melalui film kartun  dan berbagai games.

Sejumlah film kartun besutan Disney  antara lain The Beauty and the beast mengandung konten homosexual. Sementara untuk film dewasa Hollywood lebih banyak lagi yang mengandung konten LGBT. Boys Don’t Cry (1999), Brokeback Mountain (2005), The Imitation Game (2014), The Danish Girl (2015), dan Carol (2015) adalah beberapa contohnya.

Jaringan kedai kopi internasional Starbuck secara terbuka menyatakan sebagian keuntungan perusahaan didonasikan untuk mendukung kampanye LGBT. Bos Starbuck Howard Schultz malah menantang mereka yang menentang LGBT tidak usah minum kopi di kedainya.

*Tahapan kedua _interest_.* Dengan melalui berbagai kampanye yang massif diharapkan muncul ketertarikan. Lalu setelah itu coba-coba, dan kemudian ketagihan.

Dari berbagai penelusuran yang dilakukan media di berbagai komunitas gay di beberapa kota di Indonesia,  banyak anak-anak usia sekolah yang menjadi gay karena bujuk rayu gay senior. Ada juga yang sekedar coba-coba karena terpengaruh film, atau games. Mereka melihatnya sebagai gaya hidup yang trendy. Lama-lama mereka menjadi ketagihan.

*Tahap ketiga _commitment_.* Dalam tahap ini menurut teori kampanye pemasaran, mereka telah menjadi pelanggan yang loyal. Mereka inilah kemudian bisa memperluas pasar, dengan testimoni maupun kampanye mulut ke mulut _(word of mouth)._ Publik figur mengambil peran penting di tahap ini.

*Tahap keempat legalisasi.* Tahap inilah yang kini tampaknya tengah dicoba dilakukan di DPR. Anggota DPR RI dari Gerindra Sodik Mujahid mengakui banyak anggota DPR yang menyetujui dan mendukung LGBT. Namun sikap mereka belum tentu mencerminkan sikap fraksi.

Anggota DPR yang setuju dengan LGBT ini rentan untuk disusupi, baik karena pandangan dan sikap pribadinya, maupun karena lobi kepentingan dari LSM dalam dan luar negeri. Mereka bisa bermain pat gulipat pasal LGBT.

Secara simultan PBB juga mencoba beberapa kali mendesak Indonesia agar mengakui eksistensi LGBT. Dalam  Sidang Dewan HAM PBB untuk Universal Periodic Review di Jenewa pada 3-5 Mei 2017, PBB mendesak Menteri Luar Negeri Retno Marsudi, dan Menkum HAM Yasonna Laoly untuk menerima sejumlah rekomendasi, salah satunya adalah soal LGBT. Rekomendasi tersebut dengan tegas ditolak pemerintah.

Fakta-fakta tersebut membuktikan Zulhasan tidak asal ngomong tanpa dasar. Dia sengaja “keselip” lidah, karena tahu ada bahaya besar yang sedang mengancam. Dia sengaja membuat bangsa Indonesia tersentak bangun, dan _take action._ End

22/1/18

Kumpulan Hadits

*Hak kewajiban orang muslim atas muslim lainnya*

Dari Abi Hurairah ra. bahwa Rasulullah saw bersabda, “Hak kewajiban seorang muslim atas muslim lainnya ada lima. Pertama menjawab salam. Kedua menjenguk yang sakit. Ketiga mengantar jenazah. Keempat memenuhi undangan. Kelima mendo’akan orang yang bersin.”
(Muttafaq ‘Alaih)

*Bangunan Islam*

Dari Abi Abdurrahman Abdillah bin Umar bin Khattab ra. berkata: Aku telah mendengar Rasulullah saw bersabda: “Bangunan Islam itu atas lima perkara Mengakui bahwa tiada Tuhan melainkan Allah dan sesungguhnya Muhammad itu Utusan Allah, Mendirikan Shalat, Mengeluarkan Zakat, Mengerjakan Haji ke Baitullah dan Puasa bulan Ramadhan.”
(Bukhari – Muslim)

*Mencintai Saudara*

Dari Abi Hamzah Anas bin Malik ra. pelayan Rasulullah saw dari Nabi saw telah berkata: “Tidak sempurna iman seseorang diantaramu hingga mencintai saudaranya seperti ia mencintai dirinya sendiri.”
(Bukhari – Muslim)

*Penebus Kesalahan*

Dari Abu Said dan Abu Hurairah r.a. berkata: Rasulullah saw bersabda, “Tiadalah seorang Muslim itu menderita kelelahan atau penyakit atau kesusahan (kerisauan hati) hingga tertusuk duri melainkan semua itu akan menjadi penebus kesalahan-kesalahannya.”
(Bukhari – Muslim)

*Orang Kuat*

Dari Abu Hurairah r.a. berkata, Rasulullah bersabda, “Bukanlah orang yang kuat itu yang dapat membanting lawannya, kekuatan seseorang itu bukan diukur dengan kekuatan tetapi yang disebut orang kuat adalah orang yang dapat menahan hawa nafsunya pada waktu marah.”
(Bukhari – Muslim)

*Fisabilillah*

Dari Abu Musa (Abdullah) bin Qais al-asy’ary r.a. berkata: Rasulullah saw ditanya mengenai orang-orang yang berperang karena keberanian, karena kebangsaan atau karena kedudukan manakah diantara semua itu yang disebut fisabilillah? Rasulullah saw menjawab, “Siapa yang berperang semata-mata untuk menegakkan kalimatullah (agama Allah) maka itulah fisabilillah.”
(Bukhari – Muslim)



Sunday, January 21, 2018

Tata bahasa

Preposisi (Bahasa Latin: prae, "sebelum" dan ponere, "menempatkan, tempat") atau kata depan adalah kata yang merangkaikan kata-kata atau bagian kalimat dan biasanya diikuti oleh nomina atau pronomina. Preposisi bisa berbentuk kata, misalnya *di* dan *untuk*, atau gabungan kata, misalnya bersama atau sampai dengan.

Bersilahturahim

Shallallahu ‘alaihi wa sallam bersabda :

مَنْ سَرَّهُ أَنْ يُبْسَطَ لَهُ فِي رِزْقِهِ أَوْ يُنْسَأَ لَهُ فِي أَثَرِهِ فَلْيَصِلْ رَحِمَهُ

“Barang siapa yang ingin dilapangkan rizkinya dan dipanjangkan umurnya, maka hendaklah ia menyambung tali silaturahmi”. [Muttafaqun ‘alaihi].

Menengok orang sakit

Rasulullah shallallahu ‘alaihi wa sallambersabda, “Barangsiapa yang menjenguk orang yang sedang sakit, dia senantiasa berada pada khurfah (kebun) di surga, hingga dia kembali ke rumahnya.” (Diriwayatkan Muslim, Ahmad, dan At-Tirmidzi).

Mengunjungi dan menjenguk orang sakit merupakan kewajiban setiap muslim, terutama orang yang memiliki hubungan dengan dirinya, seperti kerabat dekat, tetangga, saudara yang senasab, sahabat dan lain sebagainya. Menjenguk orang sakit termasuk amal shalih yang paling utama yang dapat mendekatkan kita kepada Allah Ta’ala, kepada ampunan, rahmat dan Surga-Nya.

⁠Mengunjungi orang sakit merupakan perbuatan mulia, dan terdapat keutamaan yang agung, serta pahala yang sangat besar, dan merupakan salah satu hak setiap muslim terhadap muslim lainnya.

Rasulullah صلى الله عليه و سلم bersabda:

إِذَا عَادَ الرَّجُلُ أَخَاهُ الْمُسْلِمَ مَشَى فِيْ خِرَافَةِ الْجَنَّةِ حَتَّى يَجْلِسَ فَإِذَا جَلَسَ غَمَرَتْهُ الرَّحْمَةُ، فَإِنْ كَانَ غُدْوَةً صَلَّى عَلَيْهِ سَبْعُوْنَ أَلْفَ مَلَكٍ حَتَّى يُمْسِيَ، وَإِنْ كَانَ مَسَاءً صَلَّى عَلَيْهِ سَبْعُوْنَ أَلْفَ مَلَكٍ حَتَّى يُصْبِحَ.

“Apabila seseorang menjenguk saudaranya yang muslim (yang sedang sakit), maka (seakan-akan) dia berjalan sambil memetik buah-buahan Surga sehingga dia duduk, apabila sudah duduk maka diturunkan kepadanya rahmat dengan deras. Apabila menjenguknya di pagi hari maka tujuh puluh ribu malaikat mendo’akannya agar mendapat rahmat hingga waktu sore tiba. Apabila menjenguknya di sore hari, maka tujuh puluh ribu malaikat mendo’akannya agar diberi rahmat hingga waktu pagi tiba.” (HR. at-Tirmidzi, Ibnu Majah dan Imam Ahmad dengan sanad shahih).

Terakhir, hendaknya orang yang membesuk mendoakan orang yang sakit:

لاَ بَأْسَ طَهُورٌ اِ نْ شَآ ءَ اللّهُ

“Tidak mengapa, semoga sakitmu ini membersihkanmu dari dosa-dosa, Insya Alloh.” (HR. al-Bukhari).

Atau doa:

أَسْأَلُ اللَّهَ العَظِيمَ رَبَّ الْعَرْشِ الْعَظِيْمِ أَنْ يَشْفِيَكَ

“Aku memohon kepada Allah Yang Maha Agung, agar menyembuhkan penyakitmu.” (HR. at-Tirmidzi, dan Abu Daud)

Penulis: Ust. Fuad Hamzah Baraba, Lc.


Saturday, January 20, 2018

Cerita Prof Mahmud MD ttg Hukum di Jepang

Cerita Prof. Dr. Moh. Mahfud MD .

SAYA terperangah dan takjub ketika pada Selasa, 16 Januari 2018, kemarin seorang advokat di Nagoya (Jepang) menjawab pertanyaan saya sambil terheran-heran. Saat itu saya bersama Zainal Arifin Mochtar (Uceng) dari Fakultas Hukum UGM diundang makan siang oleh pimpinan  ASEAN Nagoya Club (ANC) di sebuah restoran di Nagoya. ANC adalah sebuah komunitas pebisnis untuk kawasan ASEAN yang berkedudukan di Nagoya. Mungkin karena saya dan Uceng berprofesi sebagai dosen di bidang hukum, pihak tuan rumah membawa seorang advokat, Junya Haruna, dan seorang guru besar hukum konstitusi dari Nagoya University, Prof Shimada.

Dengan maksud mengobrol masalah yang ringan-ringan saja, saya bertanya kepada Junya Haruna, “Seberapa banyak kasus penyuapan terhadap hakim yang terjadi di Jepang?” Haruna terperanjat dan tampak heran atas pertanyaan itu. Dia mengatakan, sepanjang kariernya dia tidak pernah mendengar ada hakim dicurigai menerima suap di Jepang. “Terpikir pun tidak pernah.”

Di Jepang, kata Haruna, masyarakat percaya bahwa hakim tidak mau disuap. Di sana hakim sangat dihormati dan dimuliakan karena integritasnya. “Apakah Anda percaya pada semua putusan hakim yang juga mengalahkan Anda dalam menangani perkara?” tanya saya. Haruna menjawab, semua putusan hakim diterima dan dipercaya sebagai putusan yang dikeluarkan sesuai dengan kebenaran posisi hukum yang diyakini oleh hakim.

“Di sini tidak pernah ada kecurigaan hakim disuap. Seumpama pun kami kalah dan tidak sependapat dengan putusan hakim, paling jauh kami hanya mengira hakim kurang menguasai dalam satu kasus yang spesifik dan rumit atau kamilah yang kurang bisa meyakinkan hakim dalam berargumen dan mengajukan bukti di pengadilan. Tak pernah terpikir, hakim kok memutus karena disuap,” tambah Haruna.

Ketika Haruna mau bertanya balik tentang Indonesia, saya segera membelokkan pembicaraan. Saya bilang restoran tempat kita lunch sangat indah dikelilingi oleh kebun bunga yang memancing selera makan, termasuk bunga sakura dan pohon-pohon yang seperti dibonsai dengan begitu harmonis. Lalu saya mengajak berfoto.

Saya lihat Uceng segera berpatut-patut mengangkat kameranya yang canggih dan mengomando kami agar ambil posisi untuk foto bersama. Uceng membantu saya dengan gaya seperti pemotret profesional. Pembelokan pokok pembicaraan pun berhasil digiring oleh Uceng.  

Sengaja saya belokkan pembicaraan tentang “penyuapan hakim” itu karena saya takut ditanya balik dan harus bercerita jujur tentang hukum, hakim, pengacara, dan penegakan hukum di Indonesia. Tak mungkin bisa keluar dari mulut saya cerita tentang betapa buruknya penegakan hukum di Indonesia. Apalagi saat itu saya baru berusaha meyakinkan pimpinan ANC bahwa aturan hukum di Indonesia sangat kondusif untuk berinvestasi.

Saya memang berbicara, aturan hukum (legal substance) di Indonesia sudah cukup bagus untuk investasi. Tetapi saya tidak berani berbicara penegakan hukum oleh aparat (legal structure) dan budaya hukum (legal culture).

Bisa malu kalau saya harus berbicara keadaan Indonesia tentang itu. Bayangkanlah, saya harus bercerita, hakim-hakim di Indonesia bukan hanya dicurigai tetapi benar-benar banyak yang digelandang ke penjara karena penyuapan.

Saya akan malu juga, misalnya, kalau harus bercerita bahwa di Indonesia banyak pengacara tersandung kasus karena menyuap atau berusaha menyuap hakim. Tak mungkin saya bercerita bahwa banyak pengacara di Indonesia yang tidak mengandalkan kompetensi dalam profesi hukum, tetapi hanya melatih dirinya untuk melobi aparat penegak hukum atau menggunakan posisi politik agar perkaranya dimenangkan dengan imbalan uang.

Belum lagi ada cerita-cerita bahwa calon pengacara yang magang (latihan mencari pengalaman) kepada pengacara senior justru tugas pertamanya adalah disuruh mengantar uang kepada hakim, jaksa, atau polisi dan yang bersangkutan harus memastikan penyerahan suap itu aman adanya.

Begitu juga takkan bisa keluar jawaban dari mulut saya kalau ditanya apakah di Indonesia ada jaksa atau polisi yang dihukum karena penyuapan dan rekayasa perkara? Akan malu saya sebagai anak bangsa jika menjawab itu dengan jujur tetapi akan berdosa saya sebagai muslim jika saya menjawab dengan berbohong. Kita memang mempunyai budaya sendiri sebagai bangsa, tetapi tidak salahkah kalau dalam soal berhukum kita meniru Jepang.

Awal 2014, selepas menjadi ketua MK, saya diundang menjadi tamu oleh Kementerian Luar Negeri Jepang di Tokyo. Saat saya tiba di sana, sedang gencar berita dan kampanye untuk pemilihan gubernur Tokyo.

Apa ada penggantian gubernur? Ya, tetapi bukan berdasar jadwal normal, melainkan karena Gubernur Inosi, pejabat yang definitif, mengundurkan diri.

Mengapa mengundurkan diri? Karena sang gubernur diberitakan meminjam uang tanpa jaminan ke sebuah rumah sakit besar dan oleh pers itu dicurigai untuk mendanai kampanye politiknya. Karena pinjaman itu tanpa jaminan, pers menduga Inosi nanti akan memberikan imbalan dalam bentuk, mungkin, korupsi politik

Jadi, sang gubernur mengundurkan diri karena malu saat dicurigai akan (baru dicurigai: akan) menggunakan jabatannya untuk melakukan korupsi politik. Eloknya lagi, sekitar seminggu setelah saya pulang dari Jepang awal 2014 itu seorang pegawai dari Kedutaan Besar Jepang di Jakarta datang kepada saya mengantarkan uang Rp120.000 (seratus dua puluh ribu rupiah). Untuk apa?

“Waktu check in untuk kembali ke Indonesia kemarin, di bandara, Bapak membayar airport tax sendiri. Bapak tamu pemerintah, jadi harus kami yang menanggung semua,” jawab pegawai dari Kedubes Jepang itu.

Wuih, saya sudah diundang ke Jepang dengan fasilitas mewah, soal uang seratus dua puluh ribu rupiah pun masih diantarkan kepada saya. “Duh, kok repot-repot ngantar uang Rp120.000 ke sini? Kalau naik taksi pulang-pergi dari kantor Anda ke sini sudah lebih dari Rp200.000,“ kata saya. Apa jawab petugas itu? “Itu peraturan di kantor kami. Kami harus mematuhi semua peraturan tanpa menambah atau mengurangi,” jawabnya.

Jepang adalah anggota Kelompok Negara G-7, salah satu dari tujuh negara termaju di dunia. Budaya hukumnya sangat indah, peraturan sesederhana apa pun ditaati. Inilah rasanya yang lebih pas menjadi budaya Pancasila.

“Berapa puluh tahun lagi kita bisa berhukum seperti itu, Prof?” kata Uceng saat kami keluar dari jamuan makan siang Selasa lalu itu. “Nanti diskusikan di Jakarta saja,” jawab saya.

by: Moh Mahfud MD
• Ketua Asosiasi Pengajar Hukum Tata Negara dan Hukum Administrasi Negara (APHTN-HAN);
• Ketua MK (2008-2013);
(poe)

Kepemimpinan

Secara politis, *persepsi* kepemimpinan yg sedang berlangsung bisa berbeda antara yg satu dengan yg lain krn masing2 pihak mempunyai dasar penilaian yg tidak sama..

Kantong Bocor

■ *KANTONG BOCOR!!*

Imam Mesjidil Haram Almakki dalam khutbahnya mengatakan:

إحذروا *الكيس المثقوب*

*Hati-hati dengan kantong yg bocor*

" تتوضأ أحسن وضوء " لكــن. .. تسرف في الماء' *كيس مثقْوب*

Engkau telah berwudhu dgn sebaik2 wudhu akan tetapi engkau boros memakai air, (itu sama dengan)
*kantong bocor*

" تتصدق عَلى الفقراء بمبلغ ثم .. تذلهم وتضايقهم *كيس مثقْوب.

Engkau bersedekah kepada fakir miskin kemudian, engkau menghina dan menyulitkan mereka, (itu seperti)
*kantong bocor*

تقوم الليل وتصوم النهار وتطيع ربك" لكــن. .. قاطع الرحم *كيس مثقْوب*

Engkau sholat malam hari, puasa di siang hari,  dan mentaati tuhanmu,  tapi engkau memutuskan (tali) silaturrahmi, (jelas itu adalah)
*kantong bocor*

تصوم وتصبر عَلى الجوع و العطش" لكـن .. تسب وتشتم وتلعن *كيس مثقْوب*

Engkau sabar dengan haus dan lapar,  tapi engkau menghina dan mencaci, (sama dengan)
*kantong bocor*

" *تلبسين الطرحه والعباية فوق الملابس* "لكـن .. العطر فواح *كيس مثقْوب*

Engkau memakai baju kerudung dan kebaya,  tapi minyak Wangi menyengat, (itu)
*kantong bocor*

تكرم ضيفك وتحسن إليه لكـن .. بعد خروجه تغتابه وتخرج مساوئه *كيس مثقْوب*

Engkau memuliakan tamumu dan berbuat baik kepadanya,  tapi setelah dia pergi engkau menggunjingkanya, (sungguh itu)
*kantong bocor*

أخيرا ً لا تجمعوا حسناتكم في كيس مثقْوب . تجمعوها بصعوبة من جهة .. ثم تسقط بسهولة من جهه أخرى..
*يا رب اسألك لي ولأحبتي الهداية والغفران* .

Pada akhirnya *engkau hanya mengumpulkan kebaikanmu dalam kantong bocor,*  satu sisi engkau mengumpulkan dengan susah payah kemudian engkau menjatuhkannya dg mudah di sisi lain.
Ya Rabb, kami mohon hidayah dan ampunan atas kami dan orang-orang yg kami cintai

*عجائب الشعب العربي* :
Keganjilan-keganjilan orang-orang Arab (secara khusus dan kaum muslimin umumnya)

1- لايستطيع السفر للحج لأن تكلفة الحج مرتفعه .. لكن يستطيع السفر رغبةً في تغيير الجو !
*ألا إن سلعة الله غالية*

1. Tidak mampu pergi haji karna biayanya besar,  akan tetapi sanggup pergi wisata mengganti suasana,
*bukankah perdagangan Allah itu mahal*

2- لايستطيع شراء الأضحية لغلاء السعر لكن يستطيع شراء آيفون لمواكبة الموضة.
*ألا إن سلعة اللَّـه غالية*

2. Tidak sanggup membeli hewan qurban karna harganya yg mahal,  tapi sanggup membeli iPhone sekedar ganti model. 
*bukankah perdagangan Allah itu mahal*

3- يستطيع قراءة محادثات تصل إلى ١٠٠ محادثه في اليوم ..
ولا يستطيع قراءة ١٠ آيات من القرآن بحجة ليس لديه وقت لقراءة القرآن
*ألا إن سلعة الله غالية*

Sanggup membaca chatingan hingga seratus percakapan tiap hari,  namun tidak sanggup membaca 10 ayat alquran  dengan dalih tiada waktu yg cukup untuk membaca. 
*bukankah perdagangan Allah itu mahal*

قليل من سيرسلها لأنه يشعر بالحرج .
Sedikit yg mau menyebarkannya/ men share karena merasa berat..

*تخيل ان الله يراك وانت تنشرها لاجله*.
Angankan di benakmu bahwa Allah selalu melihatmu.. Dan engkau menyebarkannya karenaNya..

اذا اعجبتك الفكرة ..  فانشرها .
وإذا لم تعجبك .. فمر كأنك لم ترى شيئا.
Jika engkau terpanggil sebab tulisan ini maka sebarkanlah.. Namun jika tidak maka anggap engkau tidak pernah lihat..

*يارب من يرسلها ترزقه من حيث لايحتسب*

Ya Robb... Siapa yg mau menshare tulisan ini berilah rizki dari arah yg tidak disangka-sangka..Aamiin...

5 hal janji Allah

*Allah menjanjikan 5 hal kepada orang-orang yang berbuat baik:*

*1. Kecintaan*

إِنَّ اللّهَ يُحِبُّ الْمُحْسِنِينَ -١٩٥-

“Sungguh, Allah Mencintai orang-orang yang berbuat baik.”(Al-Baqarah 195)

*2. Pertolongan*

إِنَّ اللّهَ مَعَ الَّذِينَ اتَّقَواْ وَّالَّذِينَ هُم مُّحْسِنُونَ -١٢٨-

“Sungguh, Allah beserta orang-orang yang bertakwa dan orang-orang yang berbuat kebaikan.”(An-Nahl 128)

*3. Rasa Aman*

مَا عَلَى الْمُحْسِنِينَ مِن سَبِيلٍ وَاللّهُ غَفُورٌ رَّحِيمٌ -٩١-

“Tidak ada alasan apa pun untuk menyalahkan orang-orang yang berbuat baik. Dan Allah Maha Pengampun, Maha Penyayang.”(At-Taubah 91)

*4. Pahala*

بَلَى مَنْ أَسْلَمَ وَجْهَهُ لِلّهِ وَهُوَ مُحْسِنٌ فَلَهُ أَجْرُهُ عِندَ رَبِّهِ -١١٢-

“Tidak! Barangsiapa menyerahkan diri sepenuhnya kepada Allah, dan dia berbuat baik, dia mendapat pahala di sisi Tuhan-nya.” (Al-Baqarah 112)

*5. Kasih Sayang*

إِنَّ رَحْمَتَ اللّهِ قَرِيبٌ مِّنَ الْمُحْسِنِينَ -٥٦-

“Sesungguhnya rahmat Allah sangat dekat kepada orang yang berbuat kebaikan.” (Al-A’raf 56)

 

Kata wisdom

1. Makan makananmu sebagai obat. Jika tidak kamu akan makan obat2an sebagai makanan.

2. Hidup itu antara *"B"* birth (lahir) dan *"D"* death (mati) Di antaranya adalah *"C"* choice (pilihan) hidup yang kita jalani, keberhasilannya ditentukan oleh setiap pilihan kita.

3. Ada 6 dokter terbaik yaitu:
     1. Keluarga
     2. Istirahat
     3. Olah Raga
     4. Makanan yg sehat
     5. Teman
     6. Tertawa

Thursday, January 18, 2018

Sekolah Knowing vs Being

Menarik utk direnungkan.

Penting untuk dibaca guru:
"Sekolah *'KNOWING'* vs Sekolah *'BEING'*" 

Cerita seorang teman :

Kantor kami, Perusahaan PMA dari Jepang, mendapat pimpinan baru 
dari Perusahaan induknya di Jepang.

Ia akan menggantikan Pimpinan yang lama yang memang sudah waktunya untuk  balik ke negaranya.

Sebagai patner, saya ditugaskan utk mendampinginya selama ia di Indonesia.

Saya menawarkan kepadanya selain perkenalan kpd relasi, juga utk  melihat2 objek wisata kota Jakarta dan Bandung . 
Pada saat kami ingin menyeberang jalan, teman saya ini selalu berusaha utk mencari zebra cross.

Berbeda dgn saya dan org Jakarta yg lain, dgn mudah menyeberang di mana saja sesukanya.

Teman saya ini tetap tdk terpengaruh oleh situasi.

Dia terus mencari zebra cross ataupun jembatan penyeberangan, setiap kali akan menyeberang.

Padahal di Indonesia tidak setiap jalan dilengkapi dgn sarana seperti itu.

Yg lebih memalukan, meskipun sdh ada zebra cross tetap saja para pengemudi tancap gas, tidak mau mengurangi kecepatan guna memberi kesempatan pada para penyeberang.

Teman saya geleng2 kepala mengetahui perilaku masyarakat kita.

Akhirnya saya coba menanyakan pandangan teman saya ini mengenai fenomena menyeberang jalan tadi.

Saya bertanya, mengapa orang2 di negara ini menyeberang tidak pada tempatnya, meskipun mereka tahu bahwa zebra cross itu adalah sarana utk menyeberang jalan.

Sementara kenapa dia selalu konsisten mencari zebra cross meskipun tidak semua jalan di negara kami dilengkapi dgn sarana tsb..

Pelan2 dia menjawab pertanyaan saya,
*"It's ALL HAPPENS BECAUSE OF THE EDUCATION SYSTEM."*

Saya kaget juga mendengar jawabannya.

Apa hubungan nya menyeberang jalan sembarangan dgn sistem pendidikan?

Dia melanjutkan penjelasan nya, "Di dunia ini ada 2 jenis sistem pendidikan, yang pertama adalah sistem pendidikan yg hanya menjadikan anak2 kita menjadi mahluk *'KNOWING'* atau SEKEDAR TAHU SAJA, sedangkan yg kedua sistem pendidikan yg mencetak anak2 menjadi mahluk *'BEING'.*

Apa maksudnya?_*

Maksudnya, sekolah hanya bisa mengajarkan banyak hal UNTUK DIKETAHUI PARA SISWA.

Sekolah TIDAK MAMPU MEMBUAT SISWA MAU MELAKUKAN APA YANG DIKETAHUI SEBAGAI BAGIAN DARI KEHIDUPAN NYA.

Anak2 tumbuh hanya menjadi *'MAHKLUK KNOWING'*, hanya sekedar 'MENGETAHUI' bahwa:
» *ZEBRA CROSS adalah TEMPAT MENYEBERANG,*
»  *TEMPAT SAMPAH ADALAH UNTUK MENARUH SAMPAH.*

Tapi "MEREKA TETAP AKAN MENYEBERANG DAN MEMBUANG SAMPAH SECARA SEMBARANGAN".

Sekolah semacam ini BIASANYA MENGAJARKAN "BANYAK SEKALI MATA PELAJARAN".

Tak jarang membuat para siswanya STRESS, PRESSURE & akhirnya MOGOK SEKOLAH.

"SEGALA MACAM DIAJARKAN" dan BANYAK HAL DIUJIKAN, "TETAPI TAK SATUPUN DARI SISWA YANG MENERAPKANNYA SETELAH UJIAN".

Ujiannya pun HANYA SEKEDAR TAHU, *'KNOWING'*.

Di negara kami, sistem pendidikan BENAR-BENAR DIARAHKAN UNTUK MENCETAK MANUSIA2 YANG " TIDAK HANYA *TAHU* apa yg benar tetapi *MAU* MELAKUKAN APA YANG BENAR SEBAGAI BAGIAN DARI KEHIDUPANNYA'.

Di negara kami, anak2 hanya diajarkan 3 mata pelajaran pokok:
1. *_Basic Sains_*
2. *_Basic Art_*
3.*_Social_*

Dikembangkan melalui praktek langsung dan studi kasus dan dibandingkan dgn kejadian nyata di seputar kehidupan mereka.

Mereka tidak hanya *TAHU,* mereka juga *MAU* menerapkan ilmu yg diketahui dlm keseharian hidupnya.

Anak2 ini jg TAHU PERSIS ALASAN MENGAPA MEREKA MAU atau TIDAK MAU MELAKUKAN SESUATU.

Cara ini mulai diajarkan pada anak sejak usia mereka masih sangat dini agar terbentuk sebuah kebiasaan yg kelak akan membentuk mereka menjadi mahluk *'BEING'*, yakni MANUSIA2 YANG MELAKUKAN APA YANG MEREKA TAHU BENAR."

Betapa sekolah begitu MEMEGANG PERAN YANG SANGAT PENTING BAGI PEMBENTUKAN PERILAKU & MENTAL ANAK2 BANGSA.

Tidak hanya sekadar berfungsi sebagai "LEMBAGA SERTIFIKASI" yg "HANYA MAMPU MEMBERI IJAZAH" kepada para anak bangsa.

KARAKTER, PERILAKU dan KEJUJURAN adalah landasan untuk membangun anak didik  yang LEBIH BERADAB DALAM BERPERILAKU.

BUKAN SEKEDAR ANGKA-ANGKA AKADEMIK seperti yang tertera di buku-buku raport sekolah ataupun Indeks Prestasi IPK..

KEJUJURAN dan ETIKA MORAL adalah PRIORITAS UTAMA, sedangkan kepintaran itu kita kembangkan kemudian,  karena SETIAP ANAK TERLAHIR PINTAR dan pendidikan itu sendiri adalah perkembangan

Oleh sebab itu, Seyogyanya, kita TIDAK PERLU TERLALU RISAU jika seorang anak belum bisa calistung ( baca tulis hitung ) atau Pipolondo ( Ping Poro Lan Sudo )  saat masuk SD atau bahkan setelah sekolah SD sekalipun,

Tapi mestinya  harus peduli jika seorang anak TIDAK JUJUR dan BERETIKA BURUK.

Pendidikan itu BUKAN PERSIAPAN UNTUK HIDUP,  karena  PENDIDIKAN ADALAH KEHIDUPAN.. SEPANJANG HIDUP..

Monday, January 15, 2018

Silahturahmi bikin otak sehat

*SILATURAHMI ITU MENYEHATKAN OTAK*

Kenapa kita harus sering berkumpul ? Terutama yang sudah berusia 40 s/d 60 tahun ke atas...

Berbahagialah Anda yang memiliki banyak teman dan sahabat. Pasalnya, beberapa penelitian terbaru menemukan bukti bahwa menikmati kehidupan sosial yang aktif dapat meningkatkan kesehatan secara keseluruhan.

Para ilmuwan percaya bahwa menghabiskan sebahagian waktu dengan teman atau sahabat akan membuat hidup lebih sehat secara mental dan fisik

Berikut adalah lima (5) alasan ilmiah yang menunjukkan pengaruh kehadiran seorang teman pada tingkat kesehatan seseorang :

1) Mengurangi resiko demensia

Memiliki kehidupan sosial yang sangat aktif dapat mengurangi resiko penyakit Alzheimer yang cukup besar sekitar 70 persen, menurut temuan baru yang diterbitkan dalam Journal of International Neuropsikologi Society.

2) Membuat Anda tetap fit

Penelitian terbaru dari para peneliti Australia yang diterbitkan dalam International Journal of Behavioral Nutrition dan Aktivitas Fisik menemukan bahwa teman atau sahabat memiliki pengaruh langsung pada tingkat aktivitas fisik dan kebiasaan makan.

3) Mempertajam Otak Anda

Untuk menjalin komunikasi yang baik dengan teman-teman melalui 'instant messaging' atau media jejaring sosial akan mendorong fungsi kognitif Anda.

Ini seperti memecahkan teka-teki silang, menurut sebuah penelitian yang dilakukan oleh para ahli dari University of Michigan, USA.

4) Meningkatkan kesehatan jauh lebih baik

Memiliki hubungan yang saling mendukung dapat menunda proses penuaan.
Penelitian terbaru dari Brandeis University menemukan bahwa jaringan sosial yang kuat - terutama bila dikombinasikan dengan latihan fisik - dapat menunda penurunan kesehatan hingga sepuluh tahun.

5) Hidup lebih lama

Hubungan yang kuat dengan teman-teman dan keluarga dapat meningkatkan peluang Anda untuk bertahan hidup hingga sekitar 50 persen, menurut penelitian terbaru oleh para ilmuwan dari Universitas Brigham Young.    

6). Berjiwa awet muda   
     
Lebih banyak bersosialisasi dengan teman atau sahabat ('keep relationship)' membuat kita tetap punya jiwa muda atau semangat muda walaupun umur terus bertambah.

Semoga bermanfaat ...
😀👍👆😀👍👆🌹🍩☕

#neuronesia
#neuropsikologi

Sunday, January 14, 2018

Tip atasi android lemot

*Tip Atasi Posel Android Lemot*

1. Hapus Aplikasi Tak Terpakai

Android tentu sangat membantu memenuhi segala kebutuhan penggunanya. Gara-gara sifatnya yang multitasking, pengguna sering mengunduh banyak aplikasi di perangkat Android mereka, padahal mungkin aplikasi itu hanya sesekali dipakai. 

Rupanya, data aplikasi itu masih tersimpan di app drawer dan membuat kinerja ponsel jadi lambat karena memakai sumber CPU dan berjalan di background ponsel.

Selain itu, aplikasi tersebut juga mengambil ruang memori. Alhasil, ponsel jadi lemot. Cara terbaik mengatasi hal ini adalah menghapus atau meng-uninstallaplikasi yang tak dipakai.

Kalau kamu membutuhkan aplikasi tersebut, kamu bisa mengunduh kembali melalui Google Play. Semudah itu, dan kinerja Android kamu pasti makin lancar.

2. Bersihkan Ruang Penyimpanan Internal

Kalau kamu tak pernah membersihkan ponsel, imbasnya adalah ruang penyimpanan internal jadi makin sempit karena begitu banyak data yang menumpuk di dalamnya.

Contohnya kamu mengunduh sebuah file film, file ini akan secara otomatis disimpan pada folder Download yang ada di ruang penyimpanan internal.

Kalau kamu tak memindahkan atau menghapusnya setelah menonton, tentunya ruang penyimpanan di ponsel makin berkurang, kinerja Android pun jadi lambat. Cara terbaik adalah dengan membersihkan (menghapus) file atau data yang tak lagi dibutuhkan.

Kamu juga bisa memindahkan filestersebut ke ruang penyimpanan eksternal (memory card/ microSD card) sehingga ruang penyimpanan lebih lega. Usahakan juga untuk menghapus file residu dari aplikasi yang sudah kamu hapus sebelumnya.

Penting diingat, saat kamu masuk ke memori internal dan ada folder atau file yang tak kamu ketahui apa gunanya, lebih baik jangan hapusfile tersebut.

3. Bersihkan Data Cache

Data cache sebenarnya adalah hal yang baik karena bisa menyimpan berbagai data dari aplikasi ke ruang penyimpanan internal. Dengan data cache yang sudah tersimpan, kamu tak perlu waktu lama ketika membuka sebuah aplikasi.

Sayangnya, ketika kapasitas datacache sudah terlalu banyak tersimpan pada ruang penyimpanan internal, kinerja Android jadi lamban. Karenanya, beberapa aplikasi ada yang didukung oleh fitur pembersih data cache.

Namun jika tidak, kamu tetap bisa membersihkan data cache dari aplikasi. Caranya, masuk ke Setting pada Android, pilih Applications, kemudian pilih Application Manager dan pilih aplikasi yang ingin dibersihkan.

Misalnya kamu ingin membersihkan cache pada aplikasi Instagram, pada Application Manager pilih aplikasi Instagram, kemudian klik clear cache untuk menghapus data yang tak terpakai.

4. Pastikan SD Card Bekerja dengan Baik

Tak semua smartphone Android dilengkapi dengan slot memori eksternal, namun rupanya kinerja lemot Android bisa jadi dipengaruhi oleh SD card yang tak bekerja dengan baik.

Untuk itu, kamu perlu mengeceknya atau mungkin mem-format-nya untuk memastikan SD card berfungsi dengan benar.

Pastikan sebelum mem-format SD card, lakukan proses back up agar data-data yang ada di dalamnya tidak hilang. Caranya dengan menghubungkan smartphone ke komputer atau menggunakan SD card adaptor kemudian memindahkan data-data di dalamnya ke ruang penyimpanan laptop atau komputer.

Lalu kamu bisa mem-format-nya, proses ini berjalan dalam beberapa menit dan seluruh data yang di dalamnya akan hilang tak berbekas. Setelah selesai mem-format, kamu bisa memindahkan kembali data-data ke SD card.

5. Factory Reset

Jika keempat langkah di atas tak berhasil membuat perangkat Android kamu kembali normal atau tetap lemot, ada satu langkah terakhir yang bisa dilakukan. Kamu bisa melakukan factory reset.

Penting untuk kamu ingat baik-baik, saat kamu memutuskan untuk melakukan factory reset, seluruh data di Android kamu bakal hilang.

Ponsel pun akan kembali ke pengaturan awal, seperti saat kamu baru membelinya. Tak ada data apapun di dalamnya, termasuk akun-akun Google yang kamu daftarkan. Meski begitu, pembaruan firmware tak terpengaruh denganfactory reset.

Oleh karena itu, sebelum memutuskan factory reset, jangan lupa mem-back up seluruh data penting di dalam smartphone ke tempat lain.

Cara melakukan factory reset cukup mudah. Kamu hanya perlu membuka Setting ponsel. Kemudian pilih menu Backup & Reset dan temukan menu Factory Data Reset

https://tekno.liputan6.com/read/2943821/5-tips-cepat-atasi-android-lemot

Teknologi

*Hari ini suka atau tidak, fakta sudah terjadi*

1. 25 Tahun lalu Wartel (Warung Telekomunikasi) adalah bisnis yg menguntungkan, namun saat ini Wartel sudah tidak kita jumpai lagi, karena semua orang memiliki hand phone

2. 20 tahun lalu Telepon Umum masih terbilang alat yg sangat membantu, namun saat ini yg tersisa hanya bangkainya saja.

3.20 tahun yang lalu, Nokia dengan symbiannya adalah raja ponsel di seluruh dunia.
Fakta hari ini Symbian tinggal kenangan, dihajar oleh Black Berry.

4. 10 thn lalu Black Berry merajai Chating di Indonesia, semua orang selalu meminta pin BB, namun sekarang sudah dilibas oleh Android dgn Whatsapp dan Line

5. 10 tahun yang lalu Yahoo adalah raksasa dunia internet.
Fakta hari ini habis terlindas oleh Google.

6. 10 tahun yang lalu, surat kabar, majalah, dan televisi adalah media informasi paling efektif.
Fakta hari ini, mereka tergerus oleh YouTube, Facebook,Twitter, Instagram, Linkedin.

7.10 tahun yang lalu gerai Matahari, Ramayana, Carrefour, Hypermart adalah raja dunia retail .
Fakta hari ini, gerai mereka banyak tutup, tergantikan oleh Bukalapak, Tokopedia, Blibli, dll.

8. 10 tahun yang lalu kita masih pakai kertas, survey, dll jika ingin kredit, Fakta hari ini, mereka akan segera tergerus oleh akulaku dan kredivo.

9. 10 tahun yang lalu ojek adalah profesi yang bahkan tidak dipandang sebelah mata pun.
Fakta hari ini, tukang ojek adalah S1 bahkan S2, karena sudah online.

10. 10 tahun lalu order Taxi sangat menjengkelkan, sekarang sudah ada Grab, Uber dll

11. 10 tahun lalu, dunia investasi hanyalah milik orang kaya, orang banyak duit.
Fakta hari ini, dengan uang 100 rb rupiah pun pengamen jalanan bisa beli Reksadana saham.

12. 10 tahun yang lalu Anda buka toko kelontong harus pakai modal besar.
Fakta hari ini, hanya bermodal Smartphone Anda bisa jadi grosir dengan aplikasi Kudo.

13. 10 tahun lalu anda pesan hotel dan ticket pesawat lewat travel agent.
Fakta hari ini, ribuan travel agent berguguran tergantikan oleh Traveloka, Agoda, Pegipegi dll..

14. 10 tahun lalu saya kesulitan mencari makanan halal jika ke luar negeri, namun sekarang begitu mudahnya mencari restorant halal dan masjid terdekat dengan applikasi Halal Trip

15. 10 tahun lalu mencari teman lama cukup sulit terutama teman srkolah SD, SMP ataupun SMA saat ini hp sudah penuh dengan Group WA Alumni

16. 10 tahun yang lalu, jika Anda tidak terbuka pada perubahan jaman, maka hari ini Anda adalah orang yg tergilas oleh jaman.

Mungkin suatu saat kantor2 pelayanan (Services Office) sudah tidak lagi dilayani oleh karyawan tetapi semuanya sudah memakai mesin, contoh saat ini sudah mulai terjadi di Bank seperti layanan Transfer, tarik tunai ataupun setor tunai sudah memakai mesin.
Dan tidak menutup kemungkinan suatu saat (dalam waktu yg sangat cepat) transaksi perbankan memakai Alipay ataupun WeChatpay, krn ini sdh mulai terjadi dinegara2 lain. contoh Hong Kong dan China

Dan jika hari ini pun Anda tidak terbuka oleh informasi dan perubahan, Percayalah 10 tahun yang akan datang Anda adalah orang orang yang *Tertinggal* karena Perubahan & Inovasi, tidak akan pernah berhenti, meski Anda berkeras untuk tidak ikut berubah.

Di Dunia ini tidak ada tempat berhenti
jangan pernah LAMBAT
nanti engkau TERGILAS
jangan pernah BERHENTI
nanti engkau MATI

teruslah bergerak, ikutilah perubahan itu

ANDA SIAPPPPPP ?

Semoga ditahun 2018 ini kita semua Sukses....Aamiin

WAG TldJOG70

*SALING SHARING UNTUK KEKANCAN SAK LAWASE*

BamKun:

Menurut saya itu bukan suatu kesalahan...hal yg membanggakan spt itu justru sayang kalo tidak di share...
Seharusnya kita juga ikut bangga atas kehebatan anak atau cucu dari teman2 kita....
Membagi kebanggaan dan kebahagiaan spt itu menurut saya tidak perlu disertai rasa takut...spt comment nya mas Djon Asmoro atas postingan video sulap saya kemarin.
Soal teman2 mau buka atau langsung didelete atau mau buka ditempat yg ada wifinya yo monggo kerso....tapi kalo bisa tolong jangan berkomentar yg bisa mengurangi kebahagiaan dan kebanggaan teman kita sbg orang tua...
Mohon ma'af njih kalo ada yg tidak berkenan....

==========

Yang Tie:

Tidak sejahat itu pak Kunto.. saya selalu melihat mengikuti video2nya putra pak Pram di fesbuk, dan sangat mengaprediasi..
Kalau memang menurut teman2, kita tak perlu bersimpati pada sesama teman WAG yang kesulitan dengan keterbatasan hp ya monggo saja.. Saya rasa saya sudah cukup menyampaikan pendapat sampai di sini saja.. Maturnuwun..

=========

HerBud:

Saya yakin maksud mbak Surya bermaksud *baik*, hanya ingin menginfo bhw video mas Pram memakan memori besar (70 MB ?) dan itu sangat bermanfaat bagi teman2 (apalagi bagi yg ada keterbatasan hp), sehingga teman2 dpt memilih akan membuka video tsb atau tidak. Saya kebetulan ada wifi di rumah, jadi tidak ada masalah....

=======

Djendro:

Assalamu'alaikum wr wb

Saya tipe orang tua  yang juga senang dan bangga atas prestasi anak siapun mereka. Oleh karena itu saya sangat setuju dengan apa yg dikemukaan mas BamKun untuk bisa di-share di WAG ini. Saya telah memberikan appresiasi yg pertama sebelum man teman memberikan respons (bisa di cek) terhadap postingan mas Pram dimaksud, krn HP saya memungkinkan untuk membuka file video yg diposting oleh mas Pram.

Saya juga tipe orang yg gampang bersimpati dan berempati dengan sesama seperti yg dikemukan YangTi Surya dlm hal ini masalah HP yg bervariasi RAM nya ada yg 1GB, 2GB, 3GB, 4GB. Saya juga yakin seyakin yakinnya haqulyakin bahwa YangTi Surya mempunyai rasa senang dan bangga terhadap anak Indonesia yg berprestasi.

*Masalah HP*

Untuk yg RAM-nya 2GB keatas apalagi didukung Wifi tidak masalah  untuk membuka file video sebesar 60 GB. Tapi yg RAM nya hanya 1GB kemungkinan besar tdk bisa membuka file video/foto yg besar sehingga tidak bisa melihat isi file dimaksud dan mungkin HP nya bisa malah hang. Kalo hang coba HPnya dimatikan dulu.

Untuk yg tdk bisa buka file ydm sebenarnya langsung saja bisa dihapus. Kalo perlu setiap akan off di clear up dulu dg konsekuensi file yg dianggap penting ikut terhapus. Clear up ini akan memudahkan ketika kita star HP. Dengan demikian HP yg RAM 1GB masih tetap bisa bergabung menikmati kebersamaan kita *kekancan sak lawase* tanpa harus left dari WAG ini.

Untuk yg HP nya lemot, coba dihapus saja file2 gambar, foto, video yg tidak penting. Kalo sayang dihapus, maka dipindahkan saja file foto, video ydm ke PC/laptop akan lebih aman.

Untuk meningkatkan kinerja HP coba jangan terlalu banyak menggunakan applikasi. Gunakanlah applikasi yg sering digunakan saja seperti WhatsApp, Facebook atau media sosial lainnya.

Kita menjadi anggota di banyak WAG juga mempengaruhi kinerja HP menjadi lemot. Pilihlah WAG yg anda cintai yaitu TldJOG70 ha ha ha..

Peliharalah silaturahim kita baik melalui WAG ini maupun melalui sarana lain. Karena silahturahim akan dipanjangkan umurnya dan dimudahkan rezekinya.

Kita gak usah bersitegang. Kita ciptakan suasana yg sejuk. Kita cairkan kebekuan krn ini hanya miss komunikasi yak e lho ha ha ha...

Terima kasih atas perhatian man teman.

Wassalamu'alaikum wr wb

Friday, January 12, 2018

Hikmah sakit dan penggugur dosa


*Hikmah Sakit Penggugur Dosa*

مَا يُصِيبُ الْمُؤْمِنَ مِنْ شَوْكَةٍ فَمَا فَوْقَهَا إِلَّا رَفَعَهُ اللَّهُ بِهَا دَرَجَةً أَوْ حَطَّ عَنْهُ بِهَا خَطِيئَةً

“Tidak ada satupun musibah (cobaan) yg menimpa seorang muslim berupa duri atau yg semisalnya, melainkan dengannya Allah akan mengangkat derajatnya atau menghapus kesalahannya.” [HR.Muslim]

 مَا مِنْ مُسْلِمٍ يُصِيبُهُ أَذًى مِنْ مَرَضٍ فَمَا سِوَاهُ إِلَّا حَطَّ اللَّهُ بِهِ سَيِّئَاتِهِ كَمَا تَحُطُّ الشَّجَرَةُ وَرَقَهَا

“Tidaklah seorang muslim tertimpa suatu penyakit dan sejenisnya, melainkan Allah akan mengugurkan bersamanya dosa-dosanya seperti pohon yang menggugurkan daun-daunnya.” [HR. Bukhari dan Muslim]

Post Power Sindrum

Post power syndrome memang bukan bentuk gangguan jiwa atau masalah kejiwaan. Meski begitu, fenomena ini kerap terjadi di masyarakat, bahkan mungkin di lingkungan kerja atau keluarga kita sendiri.

Veronica Adesla, psikolog klinis dari Personal Growth, mengatakan post power syndrome biasanya muncul setelah orang kehilangan kekuasaan atau jabatan, diikuti dengan harga diri yang menurun. Akibatnya, ia bisa merasa tidak lagi dihormati dan lebih mudah tersinggung dan curiga.

"Umumnya juga orang yang mengalami post power syndrome ini tidak sadar akan kondisinya. Namun keluarga terdekat ataupun orang lain yang dekat atau tinggal bersamanya akan melihat perubahan sikap, emosi dan perilaku," tutur Veronica, saat berbincang dengan detikHealth.

Gejala yang muncul pun bermacam-macam dan meliput aspek fisik hingga psikologis. Dikatakan Veronica, gejala yang umum terlihat antara lain: rasa kecewa, bingung, kesepian, ragu-ragu, khawatir, takut, putus asa, dan merasa kosong.

Pada orang yang pernah memegang jabatan penting, gejala post power syndrome bisa muncul jika ia tidak dilibatkan dalam pengambilan keputusan atau tidak dimintai pendapat. Bisa juga rasa curiga dan tersinggung muncul ketika saran atau pendapatnya tidak dijalankan.

"Selain itu orang yang mengalami post power syndrome juga menjadi suka ikut campur dan mengatur secara berlebihan hal-hal di sekitarnya yang bahkan bukan menjadi tanggung jawab ataupun urusannya dan tidak diminta," tambahnya lagi.

Dihubungi terpisah, dr Andri, SpKJ, FAPM dari Klinik Psikosomatik RS Omni Alam Sutera mengatakan post power syndrome dapat memengaruhi kesehatan fisik dan mental. Gejala umum yang terjadi adalah sakit kepala dan sakit perut, gejala yang lazim juga ditemukan pada pasien depresi.

"Atau misalnya sebelumnya dia sudah punya penyakit darah tinggi, post power syndrome bisa bikin tensinya naik lebih mudah atau lebih cepat. Makanya ini harus dikendalikan," tutupnya.

https://m.detik.com/health/read/2017/02/08/160037/3417034/763/catat-ini-gejala-seseorang-mengalami-post-power-syndrome

Sunday, January 7, 2018

Daftar Hadir Kopi O

1. Sudjatno
2. Yetti Herawati
3. Retno Astuti
4. Sri Murtini
5. Sri Nirbito
6. Arief Djoko
7. Sugita
8. Linda Ismail
9. Jumhan
10.Bambang HS.
11.Umi.
12.Sri Puryanti
13.Muchlisah
14.Riniadi
15.Heriyati K.
16.Abid
17.Budi.S
18.Sudjendro
19.Marsito